Skip to main content

Belajar Komputer

Tentang Software Komputer
Perangkat lunak (bahasa Inggris:software) adalah istilah khusus untuk data yang diformat, dan disimpan secara digital, termasuk program komputer, dokumentasinya, dan berbagai informasi yang bisa dibaca, dan ditulis oleh komputer. Dengan kata lain, bagian sistem komputer yang tidak berwujud. Istilah ini menonjolkan perbedaan dengan perangkat keras komputer.
Pembuatan perangkat lunak itu sendiri memerlukan "bahasa pemrograman" yang ditulis oleh programmer untuk selanjutnya di kompilasi dengan aplikasi kompiler sehingga menjadi kode yang bisa dikenali oleh mesin hardware.Di bawah ini ada beberapa contoh macam perangkat lunak, yaitu:
Perangkat lunak aplikasi (application software) seperti pengolah kata, lembar tabel hitung, pemutar media, dan paket aplikasi perkantoran seperti OpenOffice.org.Sistem operasi (operating system) misalnya Linux.Perkakas pengembangan perangkat lunak (software development tool) seperti Kompilator untuk bahasa pemrograman tingkat tinggi seperti Pascal dan bahasa pemrograman tingkat rendah yaitu bahasa rakitan.Pengendali perangkat keras (device driver) yaitu penghubung antara perangkat perangkat keras pembantu, dan komputer adalah software yang banyak dipakai di swalayan, dan juga sekolah, yaitu penggunaan barcode scanner pada aplikasi database lainnya.
Perangkat lunak menetap (firmware) seperti yang dipasang dalam jam tangan digital, dan pengendali jarak jauh. Perangkat lunak bebas (free 'libre' software) dan Perangkat lunak sumber terbuka (open source software)
Perangkat lunak gratis (freeware)
Perangkat lunak uji coba (shareware / trialware)
Perangkat lunak perusak (malware)
Fungsi Software (Perangkat Lunak)
Ada beberapa fungsi dari perangkat lunak (software) diantaranya:
Fungsi perangkat lunak (software) adalah memproses data atau perintah / instruksi hingga mendapat hasil atau menjalankan sebuah perintah perintah.
Berfungsi sebagai sarana interaksi yg menghubungkan atau menjembatani pengguna komputer (user) dengan perangkat keras.
Perangkat Lunak (Software) Komputer
Perangkat lunak ini dibagi menjadi tiga golongan, yaitu:
Sistem Operasi
Software sistem operasi merupakan suatu software komplek yg mempunyai banyak fungsi.
Fungsi yg pertama adalah untuk mengatur semua perangkat keras komputer yang terhubung dengan CPU. Fungsi yang kedua adalah menerjemahkan segala aktivitas pemakai kepada CPU agar segala yang diperintahkan oleh pemakai dapat dikerjakan oleh CPU.
Fungsi yang ketiga adalah mengatur semua proses yg terjadi di dalam CPU.
Sistem operasi juga berfungsi sebagai tempat atau platform untuk menjalan suatu software aplikasi. Contoh program berbasis windows hanya dapat dijalankan di pada sistem operasi windows tidak dapat dijalankan di linux kecuali menggunakan program converter.
Saat ini sudah terdapat berbagai jenis software sistem operasi yg dapat di gunakan seperti dari perusahaan yg paling terkenal sebagai pembuat sistem operasi yaitu “Microsoft” yg dimiliki oleh orang terkaya didunia “Bill Gates” dan beberapa produk yg sudah diluncurkan di antaranya adalah Microsoft Windows (Windows 98, Windows 2000, Windows XP, dan Windows Vista, Windows 7 dan Windows 8) sedangkan pesaingnya ada dari Linux (Mandrake, Ubuntu, dan Redhat) dan juga dari Apple.
Bahasa Pemrograman
Bahasa pemrograman (programming language) adalah bahasa yg digunakan untuk membuat program itu sendiri. Ada banyak bahasa pemrograman contohnya Bahasa C, C++, Visual Basic, Pascal, Borland, HTML, PHP, JAVA, dan masih banyak lagi. Untuk menunjang pembuatan harus menggunakan perangkat lunak yang digunakan untuk merancang atau membuat program sesuai dengan struktur dan metode yang dimiliki oleh bahasa program itu sendiri.
Program Aplikasi
Program aplikasi merupakan software yang mempunyai fungsi khusus sesuai dengan tujuan pembuatannya. Program aplikasi merupakan software yang banyak digunakan untuk membantu menyelesaikan tugas tertentu, seperti untuk membuat surat, mendengarkan musik, menonton film, menghitung sejumlah angka, dan masih banyak lagi. Contoh program aplikasi seperti Microsoft word, excel, power point, Winamp, Media player classic, calculator, dll. Sekian pembahasan mengenai pengertian perangkat lunak (software) komputer dan Fungsinya.
Tentang Hardware (Perangkat Keras Komputer)
Hardware atau biasa disebut dalam Bahasa Indonesia Perangkat Keras merupakan kumpulan elemen atau komponen fisik yang menyusun suatu sistem komputer. Secara garis besar, Hardware dibagi menjadi tiga kelompok berdasarkan cara kerjanya, yaitu input, (masukan),process (pemrosesan),output (keluaran).
Input Hardware
Merupakan hardware yang berfungsi untuk memberikan atau mengirimkan intruksi kedalam sistem komputer. Contoh dari perangkat keras masukan adalah keyboard, scanner, Mikrofon, Webcam, Pointing Device seperti : mouse, joystick,light pen,touchpad,touchscreen, dan trackball.
Process Hardware
Merupakan hardware yang berfungsi untuk mengolah data sesuai dengan intruksi yang diterima dari input hardware dan kemudian hasilnya akan dikirimkan ke output hardware untuk ditampilkan atau dicetak. Contoh dari perangkat keras pemrosesan adalah
CPU (Central Processing Unit)
Output Hardware
Merupakan hardware yang berfungsi untuk menampilkan atau mencetak hasil dari pengolahan data oleh process hardware. Contoh dari perangkat keras keluaran adalah :
Monitor,printer,speaker, dan plotter
Komponen perangkat keras komputer yang mendukung pemrosesan data, meliputi Chipset processor, RAM, Kartu grafis, Hard disk dll. Output Device, merupakan perangkat keras komputer Output untuk melihat hasil dari input dan pemrosesan data, misalnya: Layar LCD, Monitor CRT, Printer dan Plotter
Perangkat keras komputer terdiri dari elemen elektronik dan mekanik dari sebuah komputer. Perangkat keras atau hardware komputer ini meliputi unit sistem yang memiliki komponen seperti motherboard, CPU, chipset, hard disk, RAM, Video Card dan Soundcard. Perangkat keras ini juga mencakup peripheral yang digunakan untuk input, output dan penyimpanan data.
Contoh Hardware (Perangkat keras ) dan penjelasan
Motherboard (papan utama)
MotherboardMotherboard/mainboard adalah komponen utama yang membangun sebuah komputer. Berbentuk papan persegi dengan slot-slot untuk memasukkan komponen-komponen lain. Fungsinya untuk menghubungkan seluruh komponen PC.Perangkat keras komputer lain semuanya melekat langsung pada slot motherboard atau setidaknya terhubung menggunakan kabel.
Central Processing Unit (CPU) 
CPU Biasa juga kita kenal sebagai “processor” atau “otak” dari komputer. Fungsi dari CPU ini adalah memproses dan mengolah semua kalkulasi dan perintah-perintah yang membuat komputer dapat dioperasikan. Karena panas yang dihasilkannya, CPU selalu dilengkapi dengan kipas dan juga heat sink untuk mengurangi suhunya. Pada jenis-jenis CPU terbaru, sudah dilengkapi pula dengan Graphic Processing Unit (GPU) yang terintegrasi ke dalam CPU, sebagai pengolah data-data grafis.
Random Access Memory (RAM)
Random Access Memory (RAM)RAM berfungsi sebagai tempat transit data sementara untuk operasi-operasi yang tengah dijalankan oleh CPU. RAM bersifat volatile, artinya perangkat ini tidak meyimpan data secara permanen, hanya untuk operasi yang dibutuhkan saja. Kapasitas RAM pada PC yang sering kita temukan cukup beragam , mulai dari 256 MB (MegaBytes) – 16 GB (GigaBytes)
Video Graphic Array (VGA)
VGA CardVGA card atau kartu grafis berfungsi sebagai penghubung yang memungkinkan pengiriman data-data grafis antara PC dan perangkat display seperti monitor atau proyektor. Sebagian besar komputer memiliki VGA yang terpisah sebagai kartu ekspansi yang dipasang pada slot motherboard. Namun ada juga komputer yang mempunyai VGA terintegrasi pada motherboard atau pada CPU-nya.
Hard Disk Drive (HDD)
Hard DiskHard-disk berfungsi sebagai tempat penyimpanan data utama dalam sebuah sistem komputer. Sistem Operasi , aplikasi, dan dokumen-dokumen disimpan pada hard-disk ini. Pada PC terbaru, ada juga perangkat keras baru yang bernama Solid State Drive (SSD). Fungsinya sama seperti hard-disk, namun menawarkan kecepatan transfer data yang lebih cepat.
Optical Disc Drive
Optical DriveOptical drive biasa juga dikenal dengan nama CD Drive, DVD Drive atau ODD. Fungsi dari perangkat ini adalah untuk membaca dan juga menyimpan data dari dan ke media cakram optik seperti CD , DVD, atau Blu-Ray Disc.
Power Supply Unit (PSU)
Power Supply UnitPower Supply berfungsi sebagai pengkonversi dan penyalur energi listrik dari outlet sumber (misalnya listrik PLN) ke bentuk energi listrik yang dapat digunakan untuk menjalankan komponen komputer yang berada di dalam casing. Biasanya, PSU ini diletakkan di bagian belakang casing.

Popular posts from this blog

Xiaomi Redmi Band 2 Layar Layar 1.47" 30+ Mode Olahraga Tahan Air 5ATM

Xiaomi Redmi Band 2 Layar 1.47" 30+ Mode Olahraga Tahan Air 5ATM Xiaomi Redmi Band 2: Pilihan Fitness Tracker Terbaik untuk Aktifitas Olahraga Anda Promo Produk Disini Xiaomi kembali memperkenalkan produk terbarunya dengan teknologi yang semakin canggih. Kali ini, mereka meluncurkan Xiaomi Redmi Band 2 yang dilengkapi dengan fitur-fitur olahraga yang memadai dan tahan air hingga kedalaman 5ATM. Berikut adalah ulasan lengkap mengenai fitur dan keunggulan dari Xiaomi Redmi Band 2. Desain Xiaomi Redmi Band 2 Redmi Band 2 hadir dengan desain minimalis dan elegan, membuatnya terlihat modern dan cocok digunakan di segala suasana. Selain itu, layar 1,47 inci yang lebih besar daripada pendahulunya, memberikan tampilan yang lebih jelas dan mudah dibaca. Anda juga dapat memilih dari berbagai opsi tali pengikat yang dapat diubah sesuai dengan kebutuhan. Fitur Olahraga Xiaomi Redmi Band 2 Xiaomi Redmi Band 2 dilapidated dengan lebih dari 30 mode olahraga, termasuk jogging, bersepeda, dan rena

TERAchannel

TERAchannel TERAchannel merupakan channel berbagi informasi pengetahuan seputar teknologi informasi yang memberikan sebuah pengetahuan seputar komputer,software,hardware dan aplikasi penerapan dalam pembelajaran visualisasi Video Tutorial Komputer. TERAchannel terdorong dengan keinginan luhur sebagai anak bangsa Indonesia dengan menggali potensi dalam pengembangan teknologi informasi memanfaatkan sebuah teknologi dengan tepat sasaran dan tepat guna yang diharapkan bisa berguna,bermanfaat untuk diri sendiri dan masyarakat pada umumnya dan untuk p ara pengguna teknologi informasi di era globalisasi,sehingga dalam perkembangannya kita bisa memanfaatkan teknologi infor m asi secara tepat dan bermanfaat. Pepatah mengatakan : “Berfikir Global dan Bertindak Lokal “   Salam @TERAchannel :)

Uji Coba Bitcoin GPU Mining 2021

    Video Tutorial Situs Moon Bitcoin ini adalah faucet Bitcoin yang sangat populer. Situs ini membayar setiap lima menit,menghasilkan uang digital dan sangat mudah untuk dikerjakan. Pengguna cukup membuka lima browser dan membiarkan selama lima menit dan klaim Bitcoin.    Coba Moon Bitcoin Disini Tag :   Bitcoin GPU Mining Faucet crypto bitcoin mining free bitcoin 2021 cara mining bitcoin bitcoin mining 2021 bitcoin mining indonesia bitcoin mining biaya mining bitcoin perangkat mining bitcoin alat mining bitcoin alat mining bitcoin tercepat alat mining bitcoin murah mining bitcoin pemula mining bitcoin gratis cloud mining bitcoin cloud mining bitcoin 2021 situs mining bitcoin cloud mining btc legit mining bitcoin legit mining btc legit mining bitcoin cuan mining bitcoin profit